Komitmen IPSPI Jatim dalam Mendukung Griya Abhipraya Bapas Kelas 1 Malang

Komitmen IPSPI Jatim dalam Mendukung Griya Abhipraya Bapas Kelas 1 Malang


Acara hari ini 11 Oktober 2022, di hall Bapas kelas 1 Malang. Kegiatan ini dihadiri 

• Direktur Bimbingan Kemasyarakatan dan Pengentasan Anak;

• Koordinator Pembimbingan dan Pengawasan pada Direktorat 

Bimbingan Kemasyarakatan dan Pengentasan Anak;

• Kepala Lapas Kelas I Malang dan Kepala Lapas Perempuan Kelas IIA;

• Kepala Bapas Kelas I Malang beserta seluruh jajaran;

• Anggota Pokmas Lipas dan stakeholder Bapas Kelas I Malang

Dihadiri juga oleh Perwakilan UNODC Country Indonesia Mr. Collie Brown

Country Manager UNODC Indonesia

Termasuk undangan ketua DPD IPSPI Jawa Timur.


Griya Abhipraya diambil dari Bahasa Sanskerta, yaitu “Griya” yang berarti pemukiman/rumah dan “Abhipraya” yang berarti memiliki 

harapan. Dengan nama ini, Griya Abhipraya diharapkan menjadi tempat 

untuk memperbaiki diri dan meningkatkan kapasitas agar mampu 

menjadi warga yang baik dan diterima kembali oleh masyarakat.


Pada tahun 2022, Bapas Kelas I Malang telah ditetapkan sebagai UPT 

Bapas yang membentuk Griya Abhipraya di wilayah Jawa Timur.


Kepala Bapas Kelas I Malang beserta 

jajaran yang saat ini tengah berproses membentuk Griya Abhipraya

dapat memaksimalkan seluruh potensi yang ada sehingga program ini 

dapat berjalan dengan optimal, serta Pembimbing Kemasyarakatan 

sebagai ujung tombak Pemasyarakatan dalam melakukan 

pembimbingan Klien dapat berkinerja secara baik.


Ketua DPD IPSPI Jawa Timur hadiri rapat kordinasi di Bapas Kelas 1 Malang untuk penandatanganan naskah kerjasama antara kelompok masyarakat (Pokmas) dengan Bapas kelas 1 Malang dalam program Griya Abhipraya.


"Kami berharap Griya Abhipraya menjadi stage awal dan model kolaborasi lintas profesi yang mendukung adanya upaya pemulihan sosial bagi klien atau penerima manfaat Bapas", ujar Zaenal Abidin ketua DPD Independen Pekerja Sosial Profesional Indonesia Jawa Timur.


Komitmen IPSPI Jatim dalam Mendukung Griya Abhipraya Bapas Kelas 1 Malang
Komitmen IPSPI Jatim dalam Mendukung Griya Abhipraya Bapas Kelas 1 Malang

Komitmen IPSPI Jatim dalam Mendukung Griya Abhipraya Bapas Kelas 1 Malang
Komitmen IPSPI Jatim dalam Mendukung Griya Abhipraya Bapas Kelas 1 Malang

Komitmen IPSPI Jatim dalam Mendukung Griya Abhipraya Bapas Kelas 1 Malang
Komitmen IPSPI Jatim dalam Mendukung Griya Abhipraya Bapas Kelas 1 Malang


Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url